• LinkedIn
  • Join Us on Google Plus!
  • Subcribe to Our RSS Feed

Saturday 4 May 2013

Perbandingan Desktop Environtment

21:13 // by hevay // No comments


Banyak sekali Desktop Environment (DE) yang dapat kita pilih di Linux. Mulai dari KDE, Gnome, Xfce atau pun LXDE. Selain DE, kita juga dapat menggunakan window manager yang jauh lebih ringan, seperti: openbox, fluxbox, dan masih banyak lagi. Tapi apakah perbedaan dari semua hal tersebut? Hal pertama pastilah tampilan, performa, dan kapasitas yang dibutuhkan. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang itu semua, mari simak catatan berikut ini.

Gnome
Gnome merupakan salah satu Desktop Environment yang paling populer saat ini. Banyak distro yang menjadikan DE ini sebagai default. Tidak hanya itu, DE ini juga memiliki banyak percabangan (fork) seperti halnya Unity, MATE, ataupun Cinnamon.
Beberapa aplikasi bawaan dari Gnome diantaranya:
Window Manager: Metacity (GNOME 2.x); Mutter (GNOME 3.x shell)
File Manager: Nautilus
Office Suite: GNOME Office (which includes AbiWord and Gnumeric)
Music Player: Rhythmbox
Video Player: Totem
CD/DVD Burner: Brasero
Games: GnomeGames
 



KDE
KDE adalah desktop environment yang elegan. KDE juga memiliki tampilan yang sangat familiar dengan sistem operasi WIndows, sehingga pengguna yang baru menggunakan Linux dapat dengan mudah beradaptasi dengan Linux.
Beberapa aplikasi bawaan dari KDE diantaranya:
Window Manager: KWin
File Manager: Dolphin
Office Suite: KOffice
Music Player: Amarok
Video Player: Dragon Player
CD/DVD Burner: K3b
Terminal Emulator: Konsole
Games: The KDE Games Center
Education: KDE Edu


XFCE
XFCE adalah pilihan yang tepat jika komputer milik Anda terlalu berat menjalankan KDE dan Gnome. Hal ini dikarenakan XFCE merupakan DE yang ringan. XFCE juga memiliki tampilan yang menyerupai Gnome 2.
Beberapa aplikasi bawaan dari XFCE diantaranya:
Window Manager: Xfwm
File Manager: Thunar
Media Player: Parole
CD/DVD Burner: Xfburn
Task Manager: Xfce Task Manager


LXDE
Satu lagi DE yang yang ringan, LXDE. Desktop environment ini bahkan jauh lebih ringan daripada XCFE sehingga cocok untuk digunkan dikomputer lawas Anda.
Beberapa aplikasi bawaan dari LXDE diantaranya:
Window Manager: Openbox
File Manager: PCManFM
Task Manager: LXTask
Terminal Emulator: LXTerminal


Window Manager
Berbeda dengan DE yang memberikan aplikasi bawaan. WM tidak akan memberikannya. Hal inilah yang membuat WM jauh lebih ringan dari DE. Beberapa WM diantaranya: Enlightment, openbox, fluxbox, blackbox, dan masih banyak lagi.

Tabel Perbandingan
Berikut adalah tabel perbandingan mengenai penggunaan RAM dan CPU yang digunakan atau pun yang dibutuhkan.
 
Nama Minimal RAM Pemakaian RAM Minimal CPU Pemakaian CPU (total 2.6 GHz) Jenis
Gnome 2 384 MB 191 MB 800 MHz 1,0% Desktop Environment
Gnome 3 Shell 768 MB 530 MB 400 MHz 10,0% Desktop Environment
Unity 1 GB 590 MB 1 GHz 14,0% Desktop Environment
Cinnamon 512 MB 497 MB 1 GHz 13,0% Desktop Environment
KDE 615 MB 366 MB 1 GHz 9,8% Desktop Environment
Xfce 192 MB 144 MB 300 MHz 9,0% Desktop Environment
LXDE 128 MB 85 MB 266 MHz 1,0% Desktop Environment
Enlightenment 64 MB 72 MB 200 MHz 1,0% Window Manager
Fluxbox - 69 MB - 1,0% Window Manager
Openbox - 60 MB - 1,0% Window Manager

original source: http://catatanberbisik.blogspot.com/2012/03/perbandingan-desktop-environment.html

0 comments:

Post a Comment